Kemarin sore waktu lewat persimpangan kereta api, aku mendapatkan pengalaman kecil yang berharga..
Sewaktu aku lewat, palang kereta sudah tertutup. Aku ada di barisan kedua di belakang seorang bapak yamg berboncengan dengan istrinya. Sambil menunggu kereta lewat, mereka mengobrol seru, entah apa yang mereka bicarakan, tak terdengar dari belakang.. Di sebelahku ada keluarga muda yang berboncengan dan anak balitanya yang kira-kira umur 1 tahun. Berdiri di antara ayah dan ibunya. Ribut menunjuk-nunjuk menanti kereta lewat. Ayah dan ibunya hanya tersenyum melihat anaknya.
Antrian mulai ramai, motor dan mobil sudah memenuhi jalan. Tapi kereta belum lewat juga. Aku pun sudah mulai tidak sabar. Karena siang itu cukup panas, balita di sampingku mulai merengek bosan dan kepanasan. Orang-orang lainnya juga sudah mulai menggerutu. "Lama banget ga lewat-lewat ya keretanya." Beberapa orang mulai membuka handphone nya. Beberapa lagi sibuk dengan pikirannya masing-masing.
'Tuuttt' akhirnya bunyi peluit kereta terdengar setelah sekitar 10 menit menunggu. Si balita mulai bersemangat lagi, dengan suara kecilnya berteriak-teriak tidak jelas 'bu eta utut etaa' yang kuartikan sebagai 'bu kereta tuttuttut'. Beberapa orang mulai memasukkan handphonenya dan menanti kereta lewat.
Akhirnya kereta yang ditunggu lewatlah... Dan ternyata yang lewat hanya satu gerbong lokomotif saja!! Astagaaa... aku tertegun sebentar dan tertawa kecil. Orang-orang di sekitarku melakukan hal yang sama. Walau ada pula yang marah, karena setelah menunggu lama yang lewat hanya 1 gerbong lokomotif saja. Namun kami pun akhirnya tertawa keras bersamaan.. Yang tadinya marah tertular tawa yg lain. Hilang rasa bosan dan kesal karena menunggu terlalu lama. Palang kereta pun dibuka. Dan masih dengan senyum masing-masing kami pun berlalu melanjutkan perjalanan kami.
Pengalaman kecil ini membuatku menyadari, betapa kita bisa bahagia dari hal-hal kecil yang terjadi di sekeliling kita. Tergantung dari cara kita menghadapi sesuatu hal yang terjadi.
Selain itu, kebahagiaan dan tawa bisa menular. Jadi seberat apapun harimu, tarik nafas panjang dan hembuskan, kemudian tersenyumlah.. Untuk dirimu sendiri dan untuk orang-orang di sekitarmu..
Have a nice good nite and a sleep tight amigo! :)
Gbu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar